Direktur Politeknik Pertanian Negeri Samarinda (Politani Samarinda) Hamka mendatangani memorandum of understanding (MoU) bersama Kepala Kanwil Badan Pertanahan Nasional Kaltim Asnaedi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh wadir II Eva Nurmarini, wadir IV bidang kerjasama Yulianto, KaHumas Politani Andi Lisnawati, Kaprodi Teknologi Geomatika, Dawamul Arifin, Dwi Agung Pramono, serta Sato Hambali, Penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama (MoU) dalam rangka Pengamanan Aset Negara dan mewujudkan pengamalan Tridharma Pendidikan Tinggi yang meliputi Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat. Selain itu pada kesempatan yang sama juga penandatangan dan penyerahan Peta Bidang Tanah milik Politani di Aula Kanwil Badan Pertanahan Nasional (30/08/2021).
Politeknik Pertanian Negeri Samarinda dan Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan Nota kesepahaman bersama tersebut untuk selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan perjanjian kerjasama (PKS) guna peningkatan kualitas data di Kantor Pertanahan di Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Kaltimtara) yang pada akhirnya akan berdampak pada peningkatan kualitas pelayanan pertanahan untuk masyarakat. Kerja sama yang difokuskan pada pendampingan dan dukungan sumber daya manusia. “Dukungan SDM tenaga-tenaga terampil survey dan pemetaan untuk validasi dan peningkatan kualitas data, diharapkan mampu menjawab tantangan dalam penyelesaian dan peningkatan kualitas data di BPN yang lebih baik, lebih valid dan dapat dipertanggungjawabkan. Ujar Asnaedi
Dengan data yang valid bisa membantu mempercepat pelaksanaan pengadaan tanah bagi kepentingan umum, memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat dan bisa mempercepat pergerakan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Kata Asnaedi. Sementara itu Hamka dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kakanwil BPN Provinsi Kaltim karena sudah diberi kesempatan untuk melakukan kerjasama, Hamka dalam paparannya menyampaikan bahwa Politani saat ini sudah bergerak maju dengan prodi-prodi seperti teknologi Geomatika dan Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak (TRPL) yang diminati oleh pasar. Politani Samarinda nantinya sebagai Pusat Unggulan Teknologi untuk Survey dan Pemetaan di Kalimantan Timur, karena berhasilnya prodi Teknologi Geomatika Politani mendapatkan hibah dari Kemendikbudristek. Ujarnya.
“Sebagai salah satu perguruan tinggi vokasi Politani Samarinda hadir untuk mencetak tenaga-tenaga terampil dan siap kerja, dengan adanya kolaborasi dan sinergitas ini bisa meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia baik mahasiswa maupun dosen. Semoga alumni-alumni Politani banyak yang terserap dan diikut sertakan dalam kegiatan pemetaan atau kegiatan lainnya di Badan Petanahan, karena semua proses pembelajaran ke depannya akan terjun ke masyarakat atau instansi, sehingga perlu bimbingan, karena pada prinsipnya kampus bisa maju, kampus bisa diberdayakan, mahasiswa dan alumni bisa menjadi profesional jika ada ikatan kerjasama dengan industri (Humas/AL).